Android Canggih

Spesifikasi Smartphone Gaming Terbaru Black Shark 2 & Pro

Siap siap Gameeerrr, Smartphone Gaming Terbaru Black Shark 2 sudah bisa Anda gengam untuk bermain game tervaforitmu. Jika pada bulan Agu...

Yuhuu! Kini Android Punya Aplikasi Penghemat Memori Intenal Lho!

Dunia Android – Pada awal tahun 2016 ini banyak kita temui jajaran smartphone android yang tidak mendukung penggunaan memori eksternal. Dalam hal ini tentu smartphone-smartphone tersebut memiliki memori internal yang cukup besar sekitar 16-32 GB. Meski memiliki penyimpanan yang cukup besar, lama-kelamaan memori tersebut akan terisi penuh dengan banyaknya aplikasi dan data file penting pengguna. Ketika memori internal tersebut penuh, lantas hal apakah yang harus pengguna lakukan? Tentu hal ini akan merepotkan pengguna smartphone android yang tidak support memori eksternal.
Baru-baru ini di Google Play Store ada beberapa aplikasi terkenal yang mampu menghemat memori penyimpanan lho. Mau tau aplikasi apa saja yang bisa menghemat memori penyimpanan? Berikut daftar aplikasi penghemat penyimpanan yang bisa Anda gunakan!

Baru-baru ini di Google Play Store ada beberapa aplikasi terkenal yang mampu menghemat memori penyimpanan lho. Mau tau aplikasi apa saja yang bisa menghemat memori penyimpanan? Berikut daftar aplikasi penghemat penyimpanan yang bisa Anda gunakan!

Aplikasi Penghemat Memori Internal


Gallery Doctor


Gallery Doctor merupakan sebuah aplikasi penghemat memori internal yang cara kerjanya ialah dengan menghapus foto-foto jelek, foto duplikat, foto dengan kondisi cahaya yang minim, foto yang banyak noise, serta foto-foto yang tidak layak untuk disimpan. Aplikasi yang sangat canggih ini akan otomatis melakukan scanning ke memori penyimpanan untuk menemukan beberapa foto yang tidak layak untuk disimpan.

Clean Master


Clean Master merupakan salah satu aplikas booster sekaligus aplikasi cleaner yang mampu menghapus berkas cache dalam seluruh memori penyimpanan. Aplikasi ini akan secara otomatis melakukan scanning untuk menemukan berkas sampah yang tidak penting. Setelah itu aplikasi ini akan memberitahukan kepada pengguna tentang rincian file sampah yang hendak dihapus. Selain berfungsi sebagai aplikasi cleaner, aplikasi ini juga sangat handal dalam memperbaiki smartphone android yang lemot.

SD Maid


SD Maid merupakan aplikasi cleaner yang cara kerjanya hampir sama dengan Clean Master. Yang membedakan aplikasi ini dengan Clean Master ialah, SD Maid mampu menemukan berkas sampah yang ditinggalkan oleh aplikasi yang sudah di uninstall. Dengan menggunakan aplikasi ini, kini memori penyimpanan Anda bisa sedikit lega.

Itulah ketiga aplikasi penghemat memori internal yang bisa Anda gunakan. Dengan menggunakan aplikasi diatas, memori internal Anda akan semakin longgar.
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Yuhuu! Kini Android Punya Aplikasi Penghemat Memori Intenal Lho!